Monday, June 29, 2009

Belajar Hipnotis Mudah, bagian 1

Buat kamu-kamu yang mau belajar hipnotis, nih ada satu skrip yang bisa dicoba, gw dah coba. n berhasil.(sama diri gw sendiri)

Dudukkan subjek di kursi dan biarkan dia merasa nyaman, lalu mulai :

Sejenak, saya ingin anda menarik napas yang sangat dalam, kemudian tutup mata anda ...... Sekarang..... Jika anda siap, ambil napas dalam-dalam ....... biarkan mata anda tertutup dan rileks lah

Anda merasa sangat tenang dan sangat rileks. Rasakan kelopak mata anda menjadi bertambah berat dan kemudian menyatu perlahan dengan pipi anda.

Anda rileks bertambah dalam, dan bertambah dalam dengan setiap detakan jantung anda ...... dengan setiap tarikan napas anda akan terbawa ke alam bawah sadar anda, jauh lebih dalam jauh lebih dalam..... dengan setiap suara yang anda dengar anda akan memasuki alam bawah sadar anda, jauh lebih dalam jauh lebih dalam ......


Lepaskan sekarang, rilekslah.. biarkan kenyamanan merasuki seluruh tubuh anda, biarkan setiap inci dari otot anda melemas dan bertambah lemas.... kemudian rilekslah jauh lebih dalam, jauh lebih dalam

Rasakan bagaimana lengan anda bertambah rileks dan bertambah berat. Sangat damai, sangat berat

Saat saya mengangkat tangan anda, biarkan saja semua beban bertumpu pada jari-jari saya. Dan saat anda menjatuhkannya, kirimkan gelombang relaksasi menyentuh seluruh sel dalam tubuh anda jauh lebih dalam, jauh lebih dalam

Saat tangan anda menyentuh tubuh anda, kirim gelombang relaksasi tersebut dalam muatan yang cukup besar dari kepala hingga ujung kaki anda. Dan sesaat kemudain anda akan merasakan tingkat relaksasi anda lebih dalam dari sebelumnya, jauh lebih dalam, jauh lebih dalam.

(Sekarang angkat tangan mereka dan biarkan terjatuh di pangkuan mereka)

Sekarang sekali lagi, dengan tangan yang lain (ulangi dengan tangan satu lagi)

Tubuh anda , terasa rileks dan sangat berat.

1 comment:

  1. sebelum di hipnotis jg klo jam mo pulang kantor mang suka ngantuk.,, hahaha

    ReplyDelete